Lowongan PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) – Bekerja merupakan kegiatan yang melibatkan kesadaran manusia untuk mencapai hasil yang sesuai dengan harapan dan impiannya. Kesadaran untuk menjalankan aktivitas serta memahami tujuan yang ingin dicapai merupakan hal penting dalam bekerja. Pekerjaan juga sangat penting bagi manusia, karena dengan bekerja manusia dapat memenuhi kebutuhan hidup sehari-harinya.
Selain untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, manusia juga bekerja untuk mendapatkan rasa aman, mencari kepuasan, dan mengaktualisasikan diri dalam bekerja. Maka dari itu dibentuklah sebuah website yang bernama Madingloker.com yang akan selalu berusaha memberikan informasi lowongan kerja terupdate agar bisa membantu para jobseker untuk segera mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan jenjang pendidikannya.
Lowongan Kerja PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance)
Lowonagn Kerja terbaru bulan Mei 2021 kali ini bersumber dari PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) merupakan salah satu pelopor perusahaan pembiayaan di Indonesia yang mana merupakan anak perusahaan dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Sebagian besar saham BRI Finance dimiliki oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk yaitu sebesar 99% dan sisanya dimiliki oleh Yayasan Kesejahteraan Pekerja Bank Rakyat Indonesia . Saat ini PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) telah memiliki jaringan kerja di 20 (dua puluh) kota besar yang tersebar di wilayah Indonesia diantaranya Medan, Pekanbaru, Palembang, Lampung, Jakarta, Bekasi, Depok, Tangerang, Cirebon, Bandung, Solo, Semarang, Surabaya, Malang, Banyuwangi, Denpasar, Balikpapan, Samarinda, Banjarmasin dan Makassar. Saat ini PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) sedang membuka kesempatan berkarir untuk menempati posisi sebagai berikut:
1. Staff HRD
Kualifikasi :
- Pria/Wanita maksimal 28 tahun
- Pendidikan minimal S1 (Diutamakan lulusan Hukum)
- Memiliki pengalaman dalam mengoperasikan komputer dan software wps/microsoft office
- Memahami undang-undang ketenagakerjaan
- Memiliki pengalaman bekerja minimal 2 tahun dibidang hukum ketenagakerjaan
- Memiliki loyalitas tinggi
- Memiliki integritas yang tinggi, kemampuan komunikasi dan analisa yang baik, dan mampu bekerja di bawah tekanan
- Penempatan di Kantor Pusat
2. Manajer Operasional
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal S1 Semua Jurusan
- Memiliki pengalaman dalam menggunakan sistem confins (menjadi nilai plus)
- Memiliki pengalaman minimal 1 tahun sebagai Administration Coordinator/ Administration Head (diutamakan berpengalaman di Perusahaan Multifinance/Leasing)
- Memiliki integritas yang tinggi, kemampuan komunikasi dan analisa yang baik, dan memiliki kemampuan manajerial
- Menguasai Ms. Office (terutama word & excel)
- Penempatan di Palembang
Baca Juga : Lowongan Kerja Lulusan S1 Posisi Lainnya
Cara Daftar:
- Jika kalian berminat dan memiliki kualifikasi yang dibutuhkan lowongan kerja diatas silahakan kirim CV terbaru dan berkas lamaran kerja kalian ke: hrd@brifinance.co.id dengan subject (Posisi)_(Penempatan)
Catatan
- Lowongan Kerja yang tersedia ini tidak dipungut biaya sepeserpun, atau bisa di bilang gratis
- Yang akan diproses ke tahap selanjutnya hanya untuk pelamar yang memenuhi kualifikasi dan persyaratan