Lowongan Kerja Terbaru Komisi Pengawas Persaingan Usaha atau KPPU. Madingloker.com merupakan salah satu situs informasi loker, dimana awal dari situs ini tercipa dari keterbatasannya text untuk caption pada info lowongan kerja yang ada di akun instagram kami. sehingga untuk mengatasi masalah tersebut madingloker diciptakan agar lowongan kerja terbaru dapat di muat tanpa adanya keterbatasan informasi mengenai lowongan kerja. Dan semua informasi lowongan kerja yang berada di sini bersumber dari website resmi ataupun akun lain perusahaan.
Komisi Pengawas Persaingan Usaha atau KPPU adalah lembaga independen yang dibentuk untuk mengawasi pelaksanaan UU no. 5 tahun 1999 tentang Larangan Praktik Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat. KPPU bertanggungjawab kepada Presiden.
Lowongan Magang Komisi Pengawas Persaingan Usaha atau KPPU
Untuk menjawab kegelisahan para mahasiswa yang harus terus menjalankan perkuliahan jarak jauh atau melalui daring dan keharusan melakukan proses magang di tengah Pandemi Covid-19, KPPU membuka diri untuk memberikan kesempatan bagi para mahasiswa yang hendak melakukan magang di KPPU.
Proses magang di KPPU dibuka secara virtual dengan metode daring. Adapun syaratnya sebagai berikut:
- Surat permohonan perihal magang yang ditandatangani oleh Dekan/Pejabat yang berwenang di Perguruan Tinggi dan wajib melampirkan:
a. Proposal singkat tentang magang yang berisi latar belakang, maksud dan tujuan, ruang lingkup, output yang ingin dicapai dan waktu magang secara daring;
b. Biodata diri masing-masing peserta magang secara daring;
c. Fotokopi identitias diri yang masih berlaku (KTP/SIM);
d. Fotokopi Kartu Mahasiswa;
e. Fotokopi Transkip Nilai Sementara;
f. Surat Pernyataan yang bersangkutan;
g. Daftar pertanyaan yang akan diajukan; dan
h. Timeline kegiatan yang akan dilakukan selama magang daring berlangsung. - Surat permohonan magang daring sebagaimana disebutkan angka 1, ditunjukan kepada Sekertaris Jenderal KPPU (apabila ingin melakukan magang daring di Kantor Pusat KPPU Jakarta) atau Kepala Kantor Wilayah KPPU yang ditembuskan kepada Sekretaris Jenderal KPPU (apabila ingin melakukan magang daring di Kantor Wilayah KPPU di Seluruh Indonesia).
- Surat permohonan magang dapat dikirimkan melalui jasa pengiriman atau dikirimkan melalui surel magangonline@kppu.go.id dengan subyek “Permohonan Magang atas Nama (Nama Pemohon) dan Nama Perguruan Tinggi”.
- Apabila permohonan Magang disetujui, maka KPPU akan menghubungi calon pemagang secara daring melalui surel atau telepon.
Untuk informasi selanjutnya dapat melihat siaran pers pada tautan https://www.kppu.go.id/id/siaranpers