PT Djarum
PT Djarum adalah sebuah perusahaan konglomerat yang merupakan perusahaan rokok terbesar keempat di Indonesia yang berkantor pusat di Kudus, Jawa Tengah. PT Djarum telah menempuh perjalanan panjang sejak awal berdirinya yang sederhana di tahun 1950-an. Tumbuh dari kekuatan ke kekuatan, saat ini lini produksi massal berteknologi tinggi Djarum memproduksi rokok baik untuk pasar domestik maupun internasional. Djarum telah menjadi ikon yang tidak asing lagi di Indonesia berkat produk rokok kretek dan tembakau Djarum yang terkenal di seluruh nusantara. Djarum juga memiliki kehadiran internasional yang kuat, memberikan kepuasan kepada pelanggan setiap hari.
Madingloker.com adalah situs web yang menyediakan informasi terkini seputar lowongan kerja dari berbagai sektor di Indonesia. Sesuai dengan namanya, situs ini berfungsi sebagai “majalah dinding” digital yang mengumpulkan dan menyajikan informasi lowongan kerja dari sumber-sumber terpercaya. Madingloker.com bertujuan untuk menjadi referensi bagi para pencari kerja dengan menyediakan kumpulan informasi lowongan kerja yang diperoleh dari situs resmi perusahaan, akun resmi perusahaan, media elektronik, dan sumber terpercaya lainnya. Informasi tersebut dirangkum kembali menjadi kumpulan lowongan kerja untuk memudahkan pencari kerja dalam menemukan peluang yang sesuai.
Untuk memudahkan pengguna dalam mendapatkan informasi terbaru, Madingloker.com juga hadir di berbagai platform media sosial seperti Instagram, LinkedIn, Telegram, dan Facebook. Melalui platform-platform ini, pengguna dapat menerima update lowongan kerja secara real-time dan berinteraksi dengan komunitas pencari kerja lainnya.
Lowongan Kerja PT Djarum
Berikut ini adalah Lowongan Kerja PT Djarum terbaru, pastikan anda membaca dengan teliti setiap persyaratan melamar kerja yang dibutuhkan agar peluang di terima kerja lebih besar, untuk selengkapnya dibawah ini:
Internal Auditor
Gambaran Pekerjaan :
- Sebagai seorang Internal Auditor, Anda akan memberikan evaluasi yang independen dan obyektif terhadap kegiatan bisnis keuangan dan operasional, termasuk tata kelola perusahaan: memastikan bahwa perusahaan mematuhi hukum dan peraturan yang berlaku, serta menjalankan prosedur dan fungsi yang tepat dan seefisien mungkin. Anda juga berkesempatan untuk bertemu dengan banyak orang di berbagai industri dan mengenal kota-kota di Indonesia.
Tugas dan Tanggung Jawab :
- Melakukan audit keuangan dan operasional
- Menyusun laporan hasil audit
- Melakukan analisa dan pemecahan masalah terkait hasil audit
- Memeriksa transaksi keuangan dan operasional perusahaan agar sesuai dengan SOP, Standar Akuntansi Keuangan maupun ketentuan pemerintah yang berlaku.
- Melakukan kontrol terhadap pelaksanaan sistem dan prosedur perusahaan
- Memberikan rekomendasi untuk meningkatkan internal kontrol di berbagai fungsi yang ada di dalam organisasi
Kualifikasi :
- Sarjana Akuntasi yang lulus dengan kategori minimal sangat memuaskan
- Memahami dasar-dasar akuntasi dan pembuatan laporan keuangan
- Memiliki pengalaman bekerja sebagai Internal Auditor di perusahaan maupun Eksternal Auditor di Kantor Akuntan Publik
- Mempunyai kemampuan komunikasi yang baik, teliti dan fokus pada target penyelesaian tugas serta mampu bekerjasama dalam team dengan baik.
- Bersedia ditempatkan di Jakarta dan tugas ke seluruh kota di Indonesia
Baca Juga : Lowongan Kerja Lulusan S1 Posisi Lainnya
Cara Daftar:
Bagi pelamar yang berminat dan memenuhi kualifikasi lowongan kerja ini, silahkan mendaftar secara online melalui link dibawah ini:
| DAFTAR |
Lowongan Kerja yang tersedia ini tidak dipungut biaya sepeserpun.
Yang akan diproses ke tahap selanjutnya hanya untuk pelemar yang memenuhi kualifikasi.
Join Telegram "Madingloker Official", agar tidak ketinggalan update loker terbaru
Join now
