Lowongan Kerja Batam Aero Technic (BAT) – Batam Aero Technic (BAT) adalah anak perusahaan MRO dari Lion Air Group. BAT didirikan pada tahun 2014, merupakan entitas bisnis global yang meliputi aktivitas industri rendah yang kompeten dalam perawatan, perawatan, dan perbaikan pesawat terbang secara terintegrasi. Perbaikan dan perawatan komponen bandara BAT dalam perawatan mesin, Landing Gear, Roda dan Rem, Peralatan Darurat, Komponen Avionik dan bengkel Pemeliharaan.
Bekerja merupakan kegiatan yang melibatkan kesadaran manusia untuk mencapai hasil yang sesuai dengan harapan dan impiannya. Kesadaran untuk menjalankan aktivitas serta memahami tujuan yang ingin dicapai merupakan hal penting dalam bekerja. Pekerjaan juga sangat penting bagi manusia, karena dengan bekerja manusia dapat memenuhi kebutuhan hidup sehari-harinya.
Selain untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, manusia juga bekerja untuk mendapatkan rasa aman, mencari kepuasan, dan mengaktualisasikan diri dalam bekerja. Maka dari itu dibentuklah sebuah website yang bernama Madingloker.com yang akan selalu berusaha memberikan informasi lowongan kerja terupdate agar bisa membantu para jobseker untuk segera mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan jenjang pendidikannya.
Lowongan Kerja Batam Aero Technic (BAT)
Berikut ini adalah Lowongan Kerja Batam Aero Technic (BAT) terbaru, pastikan kamu membaca dengan teliti setiap persyaratan melamar kerja yang dibutuhkan agar peluang di terima kerja lebih besar, untuk selengkapnya dibawah ini:
1. SEWING OPERATOR MACHINE
Kualifikasi :
- Pria/Wanita
- Pendidikan Minimal SMA/Sederajat
- Sehat jasmani dan rohani
- Tidak Buta Warna/cacat
- Usia Maksimal 45 tahun
- Berpengalaman menjahit sarong jok kulit minimal 1 tahin
- Bersedia ditempatkan di Batam
2. MECHANIC CABIN FURNISHING
Kualifikasi :
- Pria/Wanita
- Tidak Buta Warna/cacat
- Usia Maksimal 25 tahun (Fresh Graduate), maksimal 35 tahun (Experience)
- Pendidikan minimal SMK Penerbangan/Sederajat
- Mampu mengoperasikan komputer, minimal Ms Office
- Mampu menggunakan general tools dan equipment
- Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
- Mampu bekerjasama dalam tim, Memiliki komunikasi yang baik, motivasi dalam bekerja, dapat mengembangkan sesuai perkembangan perusahaan & jujur
- Bersedia ditempatkan di Batam
Catatan :
- Dalam hal proses rekrutmen dan publikasi informasi, Lion Air Group tidak bekerja sama dengan pihak manapun dan seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya. Hasil keputusan rekrutem merupakan kewenangan dari Manajemen Lion Air Group.
Baca Juga : Lowongan Kerja SMA/SMK Sederajat Posisi Lainnya
Cara Daftar:
Bagi pelamar yang berminat dan memenuhi kualifiaksi lowongan kerja ini, silahkan mendaftar secara online melalui link dibawah ini:
Batas akhir pendaftaran 04 Juli 2023
Lowongan Kerja yang tersedia ini tidak dipungut biaya sepeserpun.
Yang akan diproses ke tahap selanjutnya hanya untuk pelamar yang memenuhi kualifikasi.