Lowongan Kerja Terbaru Jakarta | Transvision. Madingloker.com merupakan salah satu situs informasi loker, dimana awal dari situs ini tercipta dari keterbatasannya text untuk caption pada info lowongan kerja yang ada di akun instagram kami. sehingga untuk mengatasi masalah tersebut madingloker diciptakan agar lowongan kerja terbaru dapat di muat tanpa adanya keterbatasan informasi mengenai lowongan kerja. Mading loker berusahaan untuk terus memberikan infromasi lowongan kerja SMA, Lowongan Kerja D3, Lowongan Kerja S1 maupun lowongan kerja BUMN serta Informasi CPNS. Dan semua informasi lowongan kerja yang berada di sini bersumber dari website resmi ataupun akun lain perusahaan.
Lowongan Kerja Terbaru Jakarta | Transvision Juli 2020
PT Indonusa Telemedia atau dikenal dengan nama Transvision adalah sinergi antara 2 pemain Indonesia terbaik di bidang telekomunikasi (PT Telekomunikasi Indonesia) dan infrastruktur media (Trans Corp). Dengan sinergi 2 perusahaan besar tersebut, Transvision bertujuan untuk menjadi pemimpin dalam industri TV berbayar.
Transvision yang memeiliki visi Transformasi Hiburan Keluarga saat ini sedang membuka kesempatan berkariri untuk bergabung menjadi bagian dari perusahaannya adapun posisi dan kualifikasi sebagai berikut :
Financial Reporting & Analyst Manager (FIN)
Kualifikasi :
- Wanita usia maksimal 38 tahun
- Pendidikan minimal S1 Ekonomi
- Mempunyai pengalaman di KAP Big Four minimal 2 tahun
- Memiliki pengalaman kerja di posisi yang sama minimal 5 tahun
- Lebih disukai yang berpengalaman di bidang Corporate Finance dan menghandle kerjasama dengan bank-bank utama di Indonesia
- Penempatan : JAKARTA (Head Office Kuningan)
Tanggung Jawab :
- Bertanggungjawab untuk mensupervisi seluruh kegiatan finance dan akunting serta mempersiapkan Financial Statement Report.
- Mempersiapkan Budget Tahunan, Forecast dan memahami Financial Modelling.
Cara Daftar:
Jika kalian memiliki minat atau ingin bekerja di posisi diatas serta memiliki kualifikasi yang dibutuhkan perusahaan silahkan daftarkan diri kalian dengan cara :
- Kirim CV dan surat lamaran kalian melalui alamat email berikut : agviandri.prastiwi@transvision.co.id
Catatan
- Lowongan Kerja yang tersedia ini tidak dipungut biaya sepeserpun, atau bisa di bilang gratis
- Yang akan diproses ke tahap selanjutnya hanya untuk pelamar yang memenuhi kualifikasi dan persyaratan